Tim SMP MPlus Gunungpring Berlaga di OPSI Nasional 2025 -->
Cari Berita

Tim SMP MPlus Gunungpring Berlaga di OPSI Nasional 2025

Kamis, 06 November 2025

Dua siswa Kelas IX SMP MPlus, Gunungpring Muntilan, Magelang, M. Raditya Pasya dan Reza Fahlevi Putra berhasil maju di ajang Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) tahun 2025 tingkat nasional. (foto: Nurul/Narwan) 

MAGELANG JATENG, Suara Jelata - SMP Muhammadiyah Plus (SMP MPLus) Gunungpring Muntilan menjadi satu satunya tim sekolah di Magelang raya yang lolos seleksi untuk berkompetisi dalam Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) tahun 2025 tingkat nasional. Tim tersebut merupakan hasil seleksi ketat dan siap membawa nama baik sekolah dan Kabupaten Magelang di ajang ilmiah bergengsi tingkat nasional, Rabu (05/11/2025). 

Tim dari SMP MPlus Gunungpring Muntilan berhasil menorehkan pencapaian membanggakan dengan lolos 150 besar nasional dari total 7.968 penelitian SMP dan SMA se-Indonesia dalam ajang bergengsi ini. Pelaksanaan OPSI Nasional 2025 dijadwalkan berlangsung di Universitas Surabaya pada 10-16 November 2025 diikuti oleh ratusan pelajar peneliti muda dari berbagai provinsi di Indonesia.

Tim ini akan berlaga di bidang Ilmu Pengetahuan Terapan (IPT) dengan penelitian berjudul “Alat Pengukur Kualitas Bensin Berbasis IOT”. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan alat pengukur kualitas bensin berdasarkan kandungan etanol menggunakan sensor gas alkohol MQ-3. 

Tim beranggotakan M. Raditya Pasya dan Reza Fahlevi Putra keduanya siswa Kelas IX, dengan pembimbing Bagus Nusantoro Pranoto. 

Kepala SMP MPlus Gunungpring Muntilan,  Efi Nurul Utami, S.Pd, menyampaikan apresiasinya atas capaian tersebut. Efi menegaskan bahwa pencapaian Radit dan Reza adalah cerminan dari filosofi pendidikan MPlus yang berorientasi pada pengembangan potensi anak melalui ketekunan, disiplin, dan pembelajaran berbasis proyek (project-based learning).

 “Kami sangat mengapresiasi semangat dan kerja keras peserta didik yang berhasil melaju ke tingkat nasional OPSI. OPSI merupakan ajang bergengsi yang menuntut kemampuan berpikir ilmiah, kreatif, dan inovatif,” ujarnya, Rabu (05/11/2025). (Nar)